,
menampilkan: hasil
22 Peserta Kafilah Pontianak Lolos Final MTQ XXXIII Kalbar
PUTUSSIBAU – Sebanyak 22 peserta dari Kafilah Kota Pontianak berhasil melaju ke babak final Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXXIII Tingkat Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) yang digelar di Putussibau, Kabupaten Kapuas Hulu.
Ketua Kafilah Kota Pontianak, Yusnaldi, menyampaikan apresiasi dan rasa syukur atas capaian dari berbagai cabang yang diperlombakan, sehingga kafilah berhasil menempatkan peserta di babak final.
“Ini menjadi bukti kerja keras dari para peserta, pelatih dan ofisial dalam melakukan pembinaan sekaligus doa seluruh masyarakat Kota Pontianak. Kita doakan para peserta yang masuk final ini bisa menjadi juara sehingga mengantarkan Pontianak sebagai juara umum pada MTQ ini,” ujarnya, Jumat (19/9/2025).
Yusnaldi menambahkan, pencapaian ini diharapkan mampu memotivasi peserta untuk tampil maksimal di babak final serta membawa nama baik Kota Pontianak.
“Target kita tentu meraih hasil terbaik dan menjadi juara umum. Mohon doa dan dukungan seluruh masyarakat Pontianak,” ucapnya.
Peserta yang masuk final berasal dari berbagai cabang lomba, di antaranya Tilawah Anak Putri, Tilawah Anak Putra, Tilawah Remaja Putri, Tilawah Dewasa Putra, Tilawah Canet Putra, Tilawah Canet Putri, Tilawah Usia Emas Putra, Murottal Dewasa Putri, 1 Juz Putri, 1 Juz Putra, 5 Juz Putra, 5 Juz Putri, 10 Juz Putra, 30 Juz Putra, Hiasan Mushaf Putri, Dekorasi, Kontemporer, Hafalan 500 Hadits, Fahmil Putri, Syarhil Quran Putra, Syarhil Quran Putri dan Karya Tulis Ilmiah Quran (KTIQ) Putri.
Babak final MTQ XXXIII Kalbar akan mempertemukan para juara terbaik dari 14 kabupaten/kota se-Kalbar. Pemenang akan diumumkan pada malam penutupan MTQ yang rencananya digelar pada Sabtu (20/9) malam. (prokopim)
Arsitek Miliki Peran Strategis dalam Pembangunan Kota
Pontianak Tuan Rumah HUT ke-66 IAI
PONTIANAK – Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menegaskan peran arsitek sangat penting dalam pembangunan perkotaan, khususnya menghadapi tantangan kondisi geografis dan lingkungan Kota Pontianak yang rawan genangan. Menurutnya, kehadiran para arsitek diharapkan mampu melahirkan desain dan perencanaan kota yang lebih adaptif, berkelanjutan serta ramah lingkungan.
“Pontianak berdiri di persimpangan Sungai Kapuas dengan topografi datar yang rentan tergenang air. Maka dari itu, arsitek memiliki peran strategis untuk merancang tata kota yang sesuai dengan karakter wilayah, sekaligus menciptakan lingkungan yang layak huni dan berkelanjutan,” ujarnya saat menghadiri perayaan HUT ke-66 Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) di halaman waterfront Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Pontianak, Rabu (17/9/2025) malam.
Edi mengaku dirinya memiliki kedekatan khusus dengan profesi arsitek karena pernah menjadi Ketua IAI Kalimantan Barat periode 1994–2000, sebelum kemudian terjun ke birokrasi.
“Saya senang bisa kembali bertemu dengan rekan-rekan arsitek dari seluruh Indonesia. Semoga kebersamaan ini dapat mendorong kontribusi nyata dalam pembangunan bangsa, khususnya Kota Pontianak,” ungkapnya.
Sementara itu, Ketua Umum IAI Georgius Budi Yulianto menyoroti tantangan jumlah arsitek di Indonesia yang masih jauh dari ideal. Dari total 29 ribu anggota IAI, hanya sekitar 7 ribu yang terdaftar resmi. Dengan jumlah penduduk 280 juta jiwa, perbandingan arsitek dan populasi masih 1 berbanding 41 ribu.
“Meski begitu, IAI tetap berkomitmen mendukung pembangunan dan selalu berada di belakang pemerintah,” tegasnya.
Perayaan HUT ke-66 IAI di Pontianak berlangsung meriah dengan kehadiran delegasi dari berbagai daerah, bahkan perwakilan arsitek dari Sarawak, Malaysia. Kegiatan ini diharapkan memperkuat sinergi arsitek dengan pemerintah, akademisi dan masyarakat dalam membangun peradaban bangsa yang lebih maju dan beradab. (prokopim)
Wali Kota Optimistis Kafilah Pontianak Raih Juara di MTQ Kalbar
Wali Kota Hadiri Malam Pembukaan MTQ XXXIII Kalbar
PUTUSSIBAU – Musabaqah Tilawatil Quran XXXIII Tingkat Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) resmi dibuka Gubernur Kalbar Ria Norsan di GOR Uncak Kapuas Kabupaten Kapuas Hulu, Minggu (14/9/2025) malam. Pembukaan MTQ yang diikuti 14 kabupaten/kota se-Kalbar ini berlangsung meriah. Diawali dengan parade kafilah-kafilah peserta MTQ yang disambut dengan lambaian tangan oleh para tamu undangan di tribun.
Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menyampaikan pesan-pesan kepada Kafilah Kota Pontianak selama mengikuti (MTQ) XXXIII Tingkat Provinsi Kalbar.
Edi meminta para peserta untuk menjaga kekompakan, kebersamaan, dan tetap fokus selama mengikuti rangkaian kegiatan MTQ. Ia menekankan pentingnya kesiapan fisik dan mental agar mampu menampilkan hasil terbaik.
“Harapannya para peserta bisa menampilkan yang terbaik dan bisa meraih juara,” ungkapnya usai menghadiri malam pembukaan MTQ XXXIII Tingkat Provinsi Kalbar.
Menurutnya, tantangan yang dihadapi seperti cuaca atau jangkauan lokasi adalah hal yang wajar, yang terpenting para peserta siap lahir batin menghadapi lomba. Edi juga mengingatkan peserta untuk tidak larut dengan hal-hal yang bisa mengganggu konsentrasi, termasuk media sosial.
“Fokuslah pada cabang yang diikuti masing-masing. Kompetisi pasti ada yang juara dan ada yang belum, tetapi harapan kita tentu meraih hasil terbaik,” pesannya.
Ia menilai Kafilah Pontianak memiliki pengalaman dan peluang besar, mengingat sebagian besar peserta sudah terbiasa mengikuti berbagai ajang MTQ dari tingkat kecamatan hingga provinsi. Karena itu, dirinya optimistis Kota Pontianak bisa meraih prestasi tinggi.
“Kalau Allah meridai, apapun bisa terjadi. Kita doakan agar bisa tampil maksimal, meraih juara, bahkan mewakili Kalbar ke tingkat nasional hingga internasional,” katanya.
Selain itu, Edi berpesan pentingnya menjaga kesehatan selama berada di Putussibau. Menurutnya, kondisi fisik sangat mempengaruhi penampilan saat lomba.
“Makanan, istirahat, hingga pemeriksaan kesehatan perlu diperhatikan. Jangan dipaksakan ikut jika tidak dalam kondisi sehat,” ucapnya. (prokopim)
Kendaraan Hias Kafilah Pontianak Tampil Memukau di Pawai Ta’aruf MTQ XXXIII Kalbar
PUTUSSIBAU – Kendaraan hias Kafilah Kota Pontianak tampil memukau saat mengikuti Pawai Ta’aruf peserta Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXXIII Tingkat Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar). Dengan tampilan bertema tameng ornamen Al Quran sebagai pelindung diri agar menjadi manusia yang berakhlakul karimah dan memiliki pola pikir secara modern sesuai tuntutan Al Quran. Ornamen pilar-pilar dan kubah masjid dihiasi bunga-bunga semakin menarik perhatian masyarakat yang menyaksikan pawai ta’aruf yang berlangsung di Halaman Gedung SATAP, Putussibau, Kabupaten Kapuas Hulu, Minggu (14/9/2025).
Ketua Umum LPTQ Kota Pontianak, Amirullah, mengatakan pawai tersebut menjadi salah satu bentuk partisipasi nyata dalam memeriahkan gelaran MTQ yang diikuti seluruh kabupaten/kota di Kalbar.
“Tadi kita mengikuti Pawai Ta’aruf dengan menampilkan kendaraan hias, bersama kafilah dari daerah lain. Dari sambutan yang disampaikan Sekda Provinsi mewakili Gubernur, Pawai Ta’aruf ini adalah wujud partisipasi masyarakat dalam menyemarakkan MTQ XXXIII di Kapuas Hulu,” ujarnya.
Amirullah menyebutkan, antusiasme masyarakat Kapuas Hulu sangat terlihat dari banyaknya kendaraan hias yang turut serta dalam pawai.
“Tadi saya hitung ada lebih dari 40 kendaraan hias dengan berbagai tema. Ini menunjukkan dukungan masyarakat yang luar biasa,” tambahnya.
Selain Pawai Ta’aruf, rangkaian kegiatan MTQ XXXIII Kalbar akan dilanjutkan dengan pelantikan Dewan Hakim, pembukaan pameran UMKM, serta kegiatan lomba dari berbagai cabang musabaqah.
“Nanti malam pembukaan resmi MTQ akan digelar, dan insya Allah seluruh rangkaian kegiatan akan berlangsung hingga penutupan pada 20 September mendatang,” pungkasnya.
MTQ XXXIII Tingkat Provinsi Kalbar di Kapuas Hulu diharapkan tidak hanya menjadi ajang syiar Islam, tetapi juga mempererat silaturahmi antar-kafilah serta memberikan dampak positif bagi perekonomian masyarakat setempat melalui pameran UMKM. (prokopim)
 
			